tips memilih nama usaha

Agar Mudah Diingat, Begini 5 Tips Memilih Nama Usaha Makanan

Tokobay Team
Tokobay Team
Facebook
Instagram
Twitter
LinkedIn

Sebagai seorang pebisnis pemula, penting untuk mengetahui tips memilih nama usaha makanan. Ya, dalam menentukan nama usaha atau bisnis, beberapa orang mungkin menganggapnya sebagai suatu hal yang sulit.

Perlu dipahami, pemilihan nama usaha yang sesuai akan sangat berpengaruh terhadap tingginya minat konsumen. Karena itu, seorang pebisnis harus membuat perencanaan yang matang, mulai dari target pasar hingga pemilih nama usahanya

Dengan begitu, keuntungan dari bisnis pun bisa didapatkan dalam waktu singkat. Lalu, apa saja tips dalam memilih nama usaha yang tepat? Untuk tips-tipsnya, yuk simak penjelasan Minbay berikut!

Tips Memilih Nama Usaha Makanan yang Tepat

Nama usaha dapat dikatakan bagus dari segi bisnis apabila mudah diingat oleh para konsumennya. Karena itu, terdapat beberapa syarat dalam menentukan nama usaha, yakni mudah diucap, mengandung arti bagus dan baik, dan sesuai dengan jenis makanan yang dijual.

Dalam menentukan nama usaha makanan, dibutuhkan strategi yang tepat agar kata yang digunakan memiliki makna. Untuk beberapa tips menentukan nama usaha, ada beberapa hal yang bisa diikuti, antara lain:

Pakai Nama yang Mudah Diingat

Tak hanya menguntungkan pemilik usaha, pemilihan nama yang mudah diingat juga akan membuat pengunjung merasa terkesan. Untuk itu, cukup gunakan kata-kata sederhana yang mudah untuk diucapkan oleh kebanyakan orang.

Jika ingin membuka usaha makanan dari negara asing, kamu bisa menggunakan bahasa asing yang disederhanakan. Namun, saat memilih kata-kata dari bahasa asing usahakan yang memiliki arti bagus.

Gunakan Nama Unik dan Jarang Digunakan

Tips memilih nama bisnis makanan selanjutnya adalah gunakan kata-kata yang unik dan belum pernah digunakan. Dibandingkan harus memikirkan nama lain, sebaiknya pakai kata baru yang lebih menarik dan berbeda.

Hal ini tentunya bertujuan untuk membangun citra baik, terutama untuk calon konsumen yang dituju. Ketika konsumen sudah mengingat nama usaha, maka akhirnya akan memilih untuk berlangganan.

Sesuaikan dengan Konsep Usaha

Konsep pada usaha makanan umumnya dapat berperan sebagai marketing secara tidak langsung. Sebab, konsep yang digunakan dalam usaha dipastikan dapat membantu tercapainya target konsumen yang tepat sasaran.

Saat membuat konsep nama usaha makanan, ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan. Beberapa di antaranya, seperti produk yang akan dijual, target pasar dari suatu usaha, dan saran dari pihak internal.

Pastikan Nama Usaha Bermakna Baik

Kebanyakan dari usaha makanan akan memilih nama atau kata asal-asalan yang penting terlihat unik dan berbeda dari pesaing. Padahal, nama yang memiliki arti buruk ternyata bisa memengaruhi kemajuan usaha atau bisnis ke depannya.

Untuk itu, usahakan agar nama rumah makan memiliki makna yang baik agar bisnis tidak gagal di tengah jalan. Pemilihan nama usaha makanan bisa diambil dari bahasa asing atau mengombinasikan beberapa kata dalam bahasa Indonesia.

Pakai Nama Lokasi dari Usaha Makanan

Tips saat menentukan nama usaha makanan selanjutnya adalah dengan menggunakan lokasi tepat bisnis berdiri. Penambahan lokasi pada nama usaha makanan biasanya akan mempermudah konsumen untuk mengenali restoran yang dikunjungi.

Bahkan, kebanyakan usaha makanan, khususnya rumahan sudah menggunakan nama lokasi sebagai patokan saat mencari alamat. Tak hanya memudahkan konsumen, nama usaha makanan yang ditambahkan lokasi juga akan membantu kurir pesan antar dalam menemukan titik jemput orderan.


Itu dia beberapa tips memilih nama usaha makanan yang bisa diikuti dan dipraktikkan sendiri. Jika nama usaha sudah ditentukan, jangan lupa bergabung dengan aplikasi Tokobay! Download aplikasinya pesan antar makanan ini di App Store atau Play Store dan dapat keuntungannya.

Temui Cerita Lainnya