apa itu mindful eating

Apa Itu Mindful Eating? Ini Dia Pengertian Beserta Manfaatnya

Tokobay Team
Tokobay Team
Facebook
Instagram
Twitter
LinkedIn

Apa itu mindful eating? Mindful eating atau makan dengan penuh kesadaran merupakan teknik yang bisa membantu dalam mengontrol kebiasaan makan. Metode makan ini sudah terbukti mampu membantu menurunkan berat badan, mengurangi makan berlebihan, serta membuat perasaan merasa lebih baik.

Perlu dipahami, kurangnya kesadaran akan makanan yang dikonsumsi mungkin berkontribusi pada obesitas dan masalah kesehatan lain. Lalu, adakah manfaat dari menerapkan mindful eating? Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai metode ini, simak ulasan Minbay berikut!

Apa Itu Mindful Eating?

Mindful eating berarti makan dengan penuh kesadaran di mana metode ini didasarkan pada perhatian sebuah konsep Buddha. Perhatian penuh termasuk ke dalam bentuk mediasi yang akan membantu kamu dalam mengenali dan mengatasi emosi serta sensasi fisik.

Metode satu ini sering kali digunakan untuk mengobati banyak masalan kesehatan, termasuk gangguan makan, depresi, kecemasan, dan berbagai perilaku terkait makanan. Penting diketahui, pola makan secara sadar meliputi beberapa hal, antara lain:

  • Konsumsi makanan secara perlahan dan tanpa gangguan.
  • Dengarkan isyarat lapar fisik dan makan hanya sudah merasa kenyang.
  • Bedakan antara pemicu rasa lapar sebenarnya dan pemicu yang melibatkan indra.
  • Makanlah untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.
  • Belajar untuk mengatasi rasa bersalah dan kecemasan mengenai makanan.
  • Perhatikan efek makanan terhadap perasaan dan sosok diri sendiri.
  • Selalu hargai makanan yang akan dikonsumsi.

Berbagai hal ini memungkinkan kamu untuk mengganti pikiran dan reaksi otomatis dengan respons yang lebih sadar dan sehat. Dengan cara ini, kamu bisa meningkatkan kesadaran akan pemicu yang membuat tubuh ingin makan meskipun belum tentu merasa lapar.

Manfaat dari Menerapkan Mindful Eating

Makan dengan kesadaran penuh biasanya digunakan untuk membantu meningkatkan cara memproses emosi dan membantu mengurangi stres. Dalam beberapa momen, konsep tersebut memang sudah diterapkan pada cara berpikir tentang memberi makan tubuh dengan makanan. 

Makan dengan penuh perhatian menyangkut tentang mendengarkan sensasi fisik, seperti rasa lapar, kenyang, kepuasaan, serta meluangkan waktu untuk memperhatikan pikiran dan emosi. Adapun beberapa manfaat dari makan dengan penuh kesadaran, di antaranya:

Ciptakan Pola Pikir Sehat Tentang Makanan

Salah satu manfaat dari menerapkan mindful eating adalah bisa menciptakan pola pikir sehat mengenai makanan, Perlu diketahui, pikiran negatif tentang penambahan berat badan atau makanan yang tidak sehat justru bisa menciptakan sikap takut atau cemas.

Hal ini tentnya juga bisa memengaruhi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Akan tetapi, saat memiliki kesadaran penuh terhadap makanan, maka kamu akan berlatih menanggapi pilihan makan tanpa memiliki rasa bersalah.

Kurang Konsumsi Makanan Sembarangan Saat Tidak Lapar

Makan dengan kesadaran akan membantu mengurangi kebiasaan makan tanpa berpikir. Dengan begitu, tidak berarti bahwa kamu harus selalu waspada terhadap semua yang dimakan tetapi harus selalu memperhatikan lingkungan untuk mencegah konsumsi makanan saat tidak lapar atau sudah melewati rasa kenyang.

Dapat Pengalaman Lebih Damai dengan Makanan

Kurang makan atau membatasi konsumsi makanan tertentu bisa mengakibatkan tubuh menginginkan konsumsi makanan secara berlebihan di kemudian hari. Untuk itu, ketika kamu memiliki kesadaran penuh pada makanan, usahakan agar bisa meluangkan waktu untuk memperhatikan jenis dan kebutuhan akan makanan.


Itu dia pengertian mengenai apa itu mindful eating dan manfaat yang akan diperoleh jika menerapkannya secara teratur. Jika ingin mendapatkan makanan terbaik saat menerapkan mindful eating, kamu bisa pesan melalui aplikasi Tokobay. Segera pesan makanan sehat dan enak dengan download aplikasinya di App Store atau Play Store.

Temui Cerita Lainnya