restoran ramen terbaik Jakarta

5 Pilihan Restoran Ramen Terbaik Jakarta, Wajib Cobain!

Tokobay Team
Tokobay Team
Facebook
Instagram
Twitter
LinkedIn

Restoran ramen terbaik Jakarta sudah semakin menjamur dan menawarkan cita rasa yang begitu lezat. Saat ini, ramen merupakan makanan khas Jepang yang banyak diminati oleh masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Pasalnya, ramen sangat cocok di lidah orang Indonesia berkat rasa gurih dan sedikit asin dalam setiap sajian. Lalu, apa saja pilihan restoran ramen di Jakarta yang wajib dicoba? Untuk mengetahui rekomendasi restorannya, simak pembahasan Minbay berikut!

Daftar Restoran Ramen Terbaik Jakarta yang Enak

Jika ingin menikmati ramen khas negeri Sakura yang memiliki rasa otentik, kamu bisa menemukannya dengan mudah di berbagai sudut kota Jakarta. Bagi para pecinta ramen, ada beberapa tempat makan ramen terbaik di daerah Jakarta yang bisa dicoba, antara lain:

Seirock Ya

Salah satu ramen bercita rasa khas Jepang di daerah Jakarta yang halal dan wajib dicoba adalah Seirock Ya. Meski tak menggunakan babi, kaldu ayam yang sangat gurih akan terasa dalam setiap suapan dan semakin nikmat berkat tambahan berbagai topping di dalamnya.

Topping yang bisa tersaji, mulai dari ayam, sayuran, bawang goreng, rebung, telur, hingga irisan lemon untuk menambahkan rasa segar. Apabila penasaran dengan rasanya, kamu bisa segera berkunjung ke salah satu restorannya di Jalan KH. Ahmad Dahlan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Echigoya Ramen

Echigoya ramen memang dikenal sebagai salah satu restoran yang menyajikan berbagai jenis ramen unik dan bercita rasa khas. Sebab, bahan mie ramen yang dipakai merupakan buatan sendiri.

Terdapat beberapa menu yang direkomendasikan, yakni Monas Ramen, Jakarta Pork Ramen, dan Echiran Ramen. Bagi yang non-muslim, kamu bisa coba ramen berbasis kaldu pork pekat dan sangat nikmat.

Tak hanya ramennya yang enak, restoran ini juga menyediakan kumpulan koleksi komik sehingga bisa dibaca oleh para pengunjung. Dengan desain interior dan eksterior dari restoran Echigoya ramen dibuat persis seperti di Jepang, kamu bisa merasakan sensasi yang berbeda.

Menya Sakura

Restoran Menya Sakura menghadirkan berbagai hidangan mie dengan cita rasa asli Jepang yang khas. Japanese ramen terbaik Jakarta satu ini merupakan cabang dari restoran yang ada di Jepang, tepatnya Nagoya.

Ramen di Menya Sakura berbahan dasar gandum dengan tekstur kecil, lembut, serta disajikan bersama racikan bumbu rahasia. Apabila ingin mencoba ramen Menya Sakura, kunjungi saja restorannya di Jalan Prof. Dr. Satrio, Kuningan, Setiabudi, Kota Jakarta Selatan.

Ippudo

Ippudo ramen merupakan restoran ramen dengan kuah kental bercita rasa gurih dan ditambah potongan daging yang empuk. Jika pernah mencoba ramen langsung di Jepang, maka rasa yang disajikan di Ippudo pun terbilang cukup mirip.

Menu yang direkomendasikan di Ippudo, yaitu tantanmen ramen special. Apabila penasaran dengan cita rasanya, maka bisa datang ke Pacific Place Mall, Lantai 5, Jalan Jenderal Sudirman, SCBD.

Ikkudo Ichi

Ikkudo Ichi menjadi salah satu restoran ramen yang dikenal dengan kuah kental nan gurih. Tak hanya ramen non halal yang berisi potongan daging babi, ada pula ramen halal dengan tambahan topping daging sapi dan ayam.

Meski pilihan makanannya tak terlalu banyak, tetapi pengunjung bisa memesan ocha dan mendapatkan refill sepuasnya. Restoran Ikkudo Ichi sendiri sudah punya cabang di beberapa mall yang salah satunya berada di Central Park, Jakarta Barat.


Itu dia beberapa restoran ramen terbaik Jakarta yang bisa kamu coba. Jika ingin coba ramen dengan cita rasa Jepang yang enak, pesan saja melalui aplikasi Tokobay! Dapatkan ramen terbaik dengan download aplikasinya di App Store atau Play Store, ya.

Temui Cerita Lainnya