Ilustrasi Puasnya Jajan di Chicken Holic. (Sumber: Tokobay)

Puasnya Jajan di Chicken Holic, Snack Ayam untuk Ngemil Asik

Tokobay Team
Tokobay Team
Facebook
Instagram
Twitter
LinkedIn

Bagi kamu yang hobi ngemil, Minbay mau kasih rekomendasi asik nih untuk disantap saat sedang bekerja, belajar, atau sekedar menikmati drama serial di akhir pekan. Namanya, Chicken Holic!

Chicken Holic merupakan gerai snack ayam yang pertama kali didirikan di Medan pada tahun 2014. Kisah perjalanan Chicken Holic diawali dari sang pemilik gerai yang memiliki hobi traveling dan berburu kuliner. Dari situlah terbesit resep ayam Chicken Holic yang ternyata cocok di lidah para penikmat kuliner.

Di tengah maraknya snack ayam di Indonesia, Chicken Holic hadir dengan keunikannya sendiri. Sylvi Dhea Angesti selaku Head Marketing Strategy Chicken Holic mengatakan, varian menu yang disuguhkan di sini pun sangat beragam, bahkan terbanyak se-Indonesia! 

Tak hanya itu, mereka pun ingin menyuguhkan camilan ayam yang berkualitas untuk para pelanggannya. Memangnya, menu apa sajakah yang wajib dicoba saat jajan di Chicken Holic? Daripada semakin penasaran, mari simak pembahasannya di bawah ini!

Menu Favorit Chicken Holic

Chicken Holic benar-benar surganya pecinta ayam goreng crispy! Tak hanya sekedar snack ayam biasa, tersedia berbagai pilihan bumbu, saus, dan level pedas yang bisa kamu pilih sesuka hati. Berikut menu favorit Chicken Holic yang jadi andalan para pelanggannya saat berkunjung!

Chicken Holic

Seperti gerainya, nama menu utama yang wajib dicoba juga bernama Chicken Holic. Menu ini merupakan menu pertama sejak gerainya mulai didirikan. Jika kamu ingin mencicipi ayam goreng crispy klasik ala Chicken Holic, kamu bisa pesan varian yang satu ini.

Chicken Holic sendiri merupakan ayam goreng tepung renyah yang disajikan dengan berbagai pilihan bumbu kering. Selain itu, ada pula pilihan saus pelengkap seperti mayones dan honey sauce yang bisa kamu pilih. Tekstur luarnya yang renyah dipadukan dengan aneka bumbu dan saus melimpah membuatnya sungguh nikmat hingga gigitan terakhir.

Menu ini cocok untuk berbagai kalangan, bahkan hingga anak-anak pun menyukainya. Hadir dengan level kepedasan mulai dari no spicy hingga super spicy, kamu bisa atur sendiri sesuai dengan seleramu!

Big Bite Mozzarella

Tampilan Big Bite Mozzarella. 
(Sumber: Tokobay)
Tampilan Big Bite Mozzarella.
(Sumber: Tokobay)

Jika kamu pecinta keju mozarella, Big Bite Mozzarella bisa jadi menu favorit nih, bayers! Selain tepungnya yang crispy, kamu pun juga bisa merasakan rasa gurih sekaligus cheesy berkat topping keju mozarella yang melimpah di atasnya.

Tak seperti menu Chicken Holic, Big Bite Mozzarella memiliki ayam yang lebih tebal. Saat digigit, dagingnya masih tetap juicy meskipun menggunakan ayam bagian dada. Dijamin, teksturnya renyah di luar, namun lembut di dalam!

Bagi yang menyukai makanan pedas, kamu bisa atur sendiri tingkat kepedasannya hingga level super spicy. Namun, ada pula level no spicy tanpa rasa pedas sama sekali bagi kamu yang tidak bisa makan makanan pedas.

Big Bite Mentai

Apakah kamu pecinta makanan dengan saus yang creamy? Kalau iya, Big Bite Mentai jawabannya! Ketika tren mentai menjamur di mana-mana, Chicken Holic juga tak mau kalah. Selain varian Mozzarella, varian menu mentai bisa jadi opsi yang nikmat.

Big Bite Mentai ini disajikan dengan topping mentai yang terbuat dari mayones dan saus racikan khas Chicken Holic. Sentuhan creamy dari saus mentai dipadukan dengan ayam goreng tepung yang renyah ini, pasti membuat lidahmu bergoyang! Pantas saja varian ini masuk ke dalam daftar menu terfavorit di Chicken Holic.

Chicken Skin ala Chicken Holic

Selanjutnya, ada Chicken Skin yang juga tak boleh dilewatkan! Menu kulit ayam ini juga termasuk ke dalam menu yang banyak digemari pelanggan Chicken Holic.

Chicken Skin ala Chicken Holic ini hadir tanpa lemak sehingga lebih renyah. Sudah pasti, pecinta kulit ayam akan tergila-gila dengan menu ini. Apalagi, perpaduan berbagai pilihan bumbu dan saus yang diberikan mampu membuatnya jadi semakin gurih dan nikmat.


Bagaimana? Menu di atas membuat liurmu menetes, bukan? Selain rasanya yang menggugah, porsinya pun juga cukup besar! Jika kamu penasaran dengan menu lainnya, silakan cek situs dan Instagram resmi Chicken Holic untuk intip menu lengkapnya, ya.

Chicken Holic sendiri kini sudah buka cabang di berbagai Kota, seperti Medan, Bali, dan beberapa daerah di Jakarta. Jadi, kunjungilah gerai terdekat dengan lokasimu jika ingin jajan dan cicipi berbagai menu lezat di Chicken Holic!

Eits, jangan khawatir! Semua menu Chicken Holic juga bisa dipesan secara online lewat Tokobay, lho! Bekerja sama dengan berbagai kurir terpercaya, pesananmu akan sampai dengan aman dalam sekejap.

Jangan takut dompet jadi terkuras, karena di aplikasi Tokobay kamu bisa mendapatkan harga yang sama seperti di restoran, lho! Selain itu, ada fitur self pick-up bagi kamu yang ingin terbebas dari ongkos kirim. Jadi, tinggal meluncur ke restoran saja untuk ambil sendiri pesananmu tanpa perlu antre! 

Pakai Tokobay, semuanya #MudahdanSimpel! Hanya dengan satu genggaman, kamu bisa pilih ragam kuliner terlezat dari restoran terfavorit di kotamu. Tunggu apalagi? Buruan download aplikasinya melalui App Store atau Play Store, yuk!

Temui Cerita Lainnya